15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa!

Pecinta game horor memiliki basis penggemar yang cukup kuat dari para gamer di seluruh belahan dunia. Membawa nuansa mencekam, beberapa nama game-game horor tidak hanya menyajikan ketegangan, tetapi juga tingkat kesulitan yang cukup tinggi untuk bisa menamatkannya. Mulai dari tingkat konsentrasi yang tinggi, reaksi cepat, dan kemampuan bertahan hidup adalah hal yang harus dimiliki oleh pemain dalam misi menamatkan game-game ini.

Bagi kamu yang penasaran apa saja nama-nama video game horor tersulit untuk dimainkan, berikut penulis akan mencoba merangkum daftar 15 game tersulit yang pernah ada!

1. Amnesia: The Dark Descent

amnesia
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 18

Amnesia: The Dark Descent tidak hanya menawarkan ketegangan atas game yang disajikan, tetapi juga merupakan salah satu game tersulit yang pernah ada. Dalam game tersebut, pemain diminta mengelola sumber daya mereka seperti lilin dan bahan bakar minyak dalam lampu senter yang terbatas untuk bisa digunakan.

Tantangan dalam teka-teki yang ada dalam game tersebut juga merupakan salah satu kesulitan yang harus dieksplorasi pemain untuk bisa menuju ke step selanjutnya. Kesulitan psikologis yang terdapat dalam game juga semakin menambah nuansa dan ketegangan yang membuat masalah fokus yang harus dihadapi oleh pemain.

2. Outlast

outlast
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 19

Game Outlast mengisi jajaran game tersulit pada daftar ini. Sumber daya baterai yang ada di kamera menjadi tantangan tersendiri bagi pemain untuk bisa mengelola kamera tersebut sebagai sumber pencahayaan.

Dalam game ini pemain diminta untuk menghindar dari kejaran musuh dan tidak dibekali senjata cukup untuk bisa melawan ataupun bertarung, sehingga semakin membuat kerumitan dan mengandalkan daya kecerdasan pemain dalam memainkannya. Game ini tidak hanya menawarkan ketegangan dari teror monsternya, tetapi juga membutuhkan keterampilan dari pemain untuk bisa bertahan hidup dalam ketegangan yang disajikan oleh Outlast.

3. Silent Hill 2

silent hill 2
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 20

lingkungan yang rumit dalam sebuah nowhere place membuat pemain terasa ditaruh di dalam sebuah daerah yang sangat asing. Navigasi yang rumit semakin membuat game ini menjadi sangat sulit untuk dijelajah.

Dalam game ini karakter utama yang ada juga mengalami sebuah kebingungan seperti yang dirasakan pemain, semakin menambah kesulitan tersendiri untuk bisa memahami apa yang sebenarnya terjadi. Musuh-musuh yang dihadapi juga memiliki kekuatan yang kuat, dan sumber daya yang dimiliki terbatas, membuat pemain harus bisa melakukan strategi manajamen yang baik.

4. Resident Evil 7: Biohazard

resident evil 7
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 21

Pengalaman menegangkan yang intens, jumpscare yang mengejutkan membuat game ini menjadi sangat seram untuk dimainkan. Tetapi tidak hanya itu, sisi psikologis yang dihasilkan juga menambah tantangan tersendiri bagi pemain untuk bisa memainkan Resident Evil 7 sampai akhir.

Amunisi yang cukup terbatas juga menjadikan pemain harus memikirkan strategi agar bisa tetap bertahan hidup dalam sebuah kejaran Zombie. Teka-teki dalam cerita juga membutuhkan ketrampilan ekstra bagi pemain untuk tetap bisa melaju dalam mencari petunjuk dalam cerita. Resident Evil 7 dianggap sebagai game yang menakutkan, sekaligus membutuhkan skill ekstra untuk dapat memainkannya sampai akhir.

5. Dead Space

dead space 1
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 22

Dead Space bukan hanya game horor yang hanya menegangkan, tetapi juga menyajikan teka-teki yang sulit untuk dipecahkan. Membawa pemain ke sebuah latar ruang angkasa, Dead Space juga menawarkan karakter antagonis yang cukup menyebalkan dan sulit untuk ditaklukan.

Daya survival pemain juga ditantang dalam game ini. Pemain diminta untuk bisa menyelesaikan tantangan dan petunjuk yang agak membutuhkan pikiran yang kreatif untuk dapat bertahan dalam game, semakin membuat game ini sangat sulit untuk diselesaikan.

6. Alien: Isolation

alien isolation
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 23

Game yang diadaptasi dari sebuah film yang sangat sukses dengan judul yang sama itu, membawa ketegangan yang sama dengan filmnya. Karakter Xenomorph yang menjadi antagonis dalam cerita juga merupakan karakter yang sama menyeramkan dan menyebalkan di dalam game.

Respon dan gerakan Xenomorph dalam game memiliki kecepatan dan kekuatan yang luar biasa. Menjadikan musuh dalam game menjadi sangat kuat untuk bisa dikalahkan dan bisa membunuhmu kapanpun.

7. The Evil Within

the evil within
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 24

Game ini merupakan sebuah game yang bisa dibilang mirip dengan game Resident Evil. Tidak hanya dari segi visual, tetapi juga kesulitan yang tersaji di dalamnya juga sama menyebalkannya. Musuh yang kuat, bahkan ketika itu hanya sebuah musuh biasa dalam game, menjadi tantangan tersendiri yang ditawarkan.

Perangkap yang tersebar juga bisa membunuhmu kapan saja, jadi tidak hanya diharuskan untuk bisa kuat melawan musuh, tetapi memerlekukan konsentrasi ekstra untuk bisa berhati-hati dalam menentukan langkah dalam game. Aspek-aspek di atas yang menurut kami menjadikan game ini masuk ke daftar jajaran game horor tersulit yang pernah ada.

8. Fatal Frame II: Crimson Butterfly

fatal frame ii
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 25

Hantu dalam game ini menjadi salah satu hantu yang cukup menyebalkan dan sulit untuk bisa ditaklukan. Membawa pemain ke dalam cerita dua suadara kembar, mereka tidak dibekali senjata yang berkekuatan seperti game horor pada umumnya, tetapi hanya sebuah kamera yang bisa menangkap hantu.

Atmosfer yang mencekam juga dihadirkan dalam game, semakin membuat game ini sulit untuk pemain dapat berkonsentrasi dalam game. Dalam menangkap hantu, pemain juga diminta untuk bisa menangkapnya dengan kamera dengan jarak yang terbatas, hal ini mejadi sisi frustrasi tersendiri bagi pemain dalam menangkap hantu yang ada.

9. Soma

soma
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 26

Soma merupakan sebuah game yang dianggap sebagai saudara dari Amnesia: The Dark Descent karena diciptakan oleh pengembang yang sama. Sama seperti pendahulunya, game ini juga menawarkan kesulitan yang cukup menyebalkan bagi pemain, serta pengalaman game horor yang menegangkan.

Game ini membawa karakter yang harus bisa menghindar dan bersembunyi dari musuhnya, karena memang Friction Games mendesain Soma untuk membuat pemain mengandalkan daya survival yang bisa dilakukan dalam game. Walaupun game ini membutuhkan konsentrasi yang tinggi, tetapi narasi cerita yang dibawa cukup sepadan dengan ketegangan yang ditawarkan.

10. Resident Evil 2 Remake

reswident evil 2 remake
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 27

Game yang merupakan rilisan ulang dari game yang sangat sukses di zamannya itu membawa kita ke dalam gameplay yang lebih tinggi untuk dapat memainkannya. Meskipun memiliki beberapa level kesulitan, bagi kamu yang suka dengan tantangan, mungkin bisa memilih tingkat kesulitan tertinggi yang ditawarkan dalam game ini.

Membawa beberapa perubahan yang lumayan signifikan, Resident Evil 2 Remake juga membawa tingkat kompleksitas yang lebih tinggi dari pendahulunya. Teka-teki yang ada dalam game juga menjadi cukup sulit ketika kamu tidak memahami betul cerita yang coba disajikan.

11. P.T. (Playable Teaser)

pt 1
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 28

Game yang dibuat sebagai proyek demo Sillent Hills dengan membawa desainer game terkenal Hideo Kojima ini menjadi salah satu game horor paling menyeramkan, dan bukan hanya menyeramkan, tetapi juga sulit untuk dimainkan. Ketegangan yang ditawarkan, dan juga penampilan latar di sebuah lorong, membawa nuansa yang mencekam atas cerita yang coba ditampilkan.

Teka-teki petunjuk yang kompleks juga menjadi aspek yang membuat game ini cukup sulit untuk dipecahkan. Petunjuk dalam game disembunyikan dengan sangat baik melalui nuansa mencekam yang coba disajikan, membuat pemain harus bisa memahami detail petunjuk dalam sebuah misteri game yang mencekam.

12. Layers of Fear

layers of fear
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 29

Membawa narasi yang eksploratif dan horor menegangkan, game ini menawarkan teka-teki cerita yang menjadi tantangan dalam game. Lingkungan yang berubah-ubah juga semakin membawa tantangan tersendiri bagi pemain untuk bisa beradaptasi dengan sensasi menegangkan di dalamnya.

Game ini lebih mengedepankan pemain untuk bisa menemukan eksplorasi petunjuk dalam cerita yang membutuhkan pemikiran ekstra dalam bisa melanjutkan cerita dalam game sampai akhir.

13. Darkwood

DARKWOOD
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 30

Game dengan perspektif top-down ini memungkinkan pemain yang tidak biasa memainkan game dengan tampilan atas kepala menjadi struggle untuk beradaptasi dengan lingkungannya. Penjelajahan sebuah hutan yang misterius juga membutuhkan konsentrasi ekstra untuk tidak bertemu monster yang bisa menyerang kapan saja.

Game ini mengedepankan pemain untuk bisa survival dalam sebuah hutan, dengan mencoba memahami misteri atas hantu ataupun latar belakang yang membuat game ini bukan hanya horor, tetapi juga menawarkan sisi teka-teki yang harus dipecahkan oleh pemain. Membuat game ini cukup sulit bagi kamu yang memiliki masalah dengan fokus dalam suasana mencekam.

14. Five Nights at Freddy’s series

five nights at freddys 1
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 31

Game ini sebenernya menampilkan sebuah gameplay yang sederhana dan tidak terlalu horor jika dibandingkan dengan daftar-daftar game sebelumnya. Membawa pemain menjadi seorang karyawan yang harus menjaga wilayah mereka dari animatronik yang menakutkan.

Game yang sederhana ini, memerlukan reaksi dan strategi yang baik dari pengguna untuk bisa survive dalam game. Konsentrasi yang baik juga sangat dibutuhkan dalam game ini, sehingga animatronik tidak dapat mengganggu para karakter yang ada.

15. Bloodborne

bloodsborne
15 Video Game Horor Tersulit Sepanjang Masa! 32

Bloodborne menjadi daftar nama game terakhir yang masuk di jajaran game horor sulit versi kami. Membawa kejutan musuh yang bisa menyerang kapan saja, Bloodborne menyajikan sebuah game horor dengan nuansa menegangkan dengan musuh yang sangat menyebalkan. Dalam game ini para musuh memiliki kekuatan yang bisa saja membunuh karakter secara tiba-tiba.

Adaptasi dengan reaksi yang cepat juga menuntut pemain untuk bisa tetap berkonsentrasi dengan ketelitian. Manajemen sumber daya seperti Blood Echoes (mata uang dalam game), Blood Vials (obat), dan Quicksilver Bullets (amunisi) menjadi sangat penting untuk pemain bisa mengelola amunisi yang terbatas untuk bisa tetap bertahan hidup dalam pertempuran dalam game.

Unduh game di sini

Jangan sampai ketinggalan berbagai informasi mengenai video game terkini hanya di GamerNesia.com!

Penulis
Share:

Tinggalkan komentar

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.