10 Berita Game Terupdate Seminggu Terakhir!

Dalam rentang waktu minggu ini, terdapat beberapa berita menggembirakan dan sekaligus menyedihkan bagi para pecinta video games.

Berita-berita dari berbagai jenis game, memunculkan hal yang dapat memberimu informasi terbaru terkait kabar perkembangan dari industri game, mulai dari kabar rilisnya game terbaru, hingga diskon bagi kamu pecinta video game!

Artikel ini akan mencoba merangkum berita game dalam seminggu terakhir per 2 Juli 2024. Penasaran apa saja? Mari simak tulisan berikut.

1. Steam Summer Sale

steam 2024 1
10 Berita Game Terupdate Seminggu Terakhir! 13

Bagi kamu para hunter diskonan game, tentunya kabar baik hadir bagimu. Steam Summer Sale hadir pada 28 Juni lalu, hingga 11 Juli 2024.

Nama-nama seperti Red Dead Redemption 2, Baldur’s Gate 3, Tekken 8, dan Cyberpunk 2077 akan mengalami potongan harga pada periode Steam Summer Kali ini.

Masih ada juga game-game menarik lain yang mendapatkan potongan harga pada periode Summer Steam Sale 2024, yang bisa kamu cek langsung melalui launcher ataupun situs resmi mereka. Tak hanya itu, Steam juga memberlakukan diskon untuk konsol Steam Deck varian 64 GB dan 512 GB, yang bisa kamu cek langsung melalui situs resmi mereka.

Apakah kamu tertarik berburu game pada Steam Summer Sale kali ini?

2. Call of Duty Mobile Season 6 Hadir Dengan Update Besar!

010812700 1719659551 Thumbnail CODM Season 6 Synthwave Showdown
10 Berita Game Terupdate Seminggu Terakhir! 14

Melalui keterangan resmi mereka, Call of Duty memiliki update terbaru pada musim keenam kali ini. Dengan hadirnya senjata, map dan fitur-fitur baru, tentunya update kali ini memunculkan meta baru bagi para penggemar CODM Mobile.

Tak hanya itu, pada updatean kali ini juga memberikan skin legendary S36 – Phobos yang bisa diklaim gratis pada periode 24 Juni 2024-22 September 2024 melalui misi yang harus diselesaikan oleh player. 

Hadirnya map baru Collateral Strike juga sudah bisa digunakan sebagai arena perang pada updatean kali ini. 

Bagi kamu yang tertarik untuk mendapatkan gift menarik dan mencoba sensasi fitur serta map terbaru dari CODM Synthwave Showdown. Bisa langsung melakukan pembaruan di Playstore ataupun di Appstore smartphone milikmu.

3. Ubisoft Mengkonfirmasi Remake Beberapa Game Assasin Creed Klasik

ubisofts
10 Berita Game Terupdate Seminggu Terakhir! 15

Bagi kamu pecinta game Assasin Creed klasik, CEO Ubisoft mengkonfirmasi bahwa mereka akan melakukan remake bagi seri Assasin Creed klasik mereka.

Meskipun belum ada informasi detail terkait kapan jadwal peluncuran pasti dari Ubisoft. Tampaknya remake dari game ini layak untuk ditunggu terkait kehadiran seri game yang meluncur 17 tahun ini.

Ubisoft juga mengatakan bahwa nantinya seri klasik dari Assasin Creed akan menambahkan sentuhan modern dalam seri tersebut.

4. Game Zeenlez Zone Zero Sudah Bisa Diinstall!

zenless zone zero 1g9cs
10 Berita Game Terupdate Seminggu Terakhir! 16

Game Zeenlez Zone Zero menjadi salah satu game paling dinanti pada awal bulan Juli ini. Dengan membawa grafis dan gameplay yang terlihat mengesankan melalui first looknya, Zeenlez Zone Zero sudah bisa diinstall melalui Playstore, Appstore ataupun bagi platform PC.

Game ini memiliki ukuran yang cukup menyita memori. Melalui platform mobile, game ini memiliki size di kisaran 17 GB, serta memakan memori 110 GB di PC, dan akan membengkak seiring updatenya. Dengan grafis dan fitur-fitur yang ditawarkan, tak heran mengapa game ini memerlukan penyimpanan yang cukup besar.

5. Tim Kagendra Lolos ke Honor of Kings Invitational 2024 Riyadh!

HOK Kagendra
10 Berita Game Terupdate Seminggu Terakhir! 17

Kabar berikutnya hadir dari tim e-sports Indonesia, yang berhasil lolos ke Esport World Cup yang diselenggarakan di Riyadh, Arab Saudi. 

Kabar ini tentunya membanggakan bagi pecinta Honor of Kings di Indonesia, karena dengan ini, tim Kagendra akan menjadi wakil Indonesia di ajang bergengsi game mobile yang sedang menjadi buah bibir global sekarang!

Kage.Hanss, Kage.Wiraww, Kage.Senkoo, Kage.ZeroZero dan Kage.Muhfers merupakan roaster inti dari tim Kagendra, dan akan bertarung memperebutkan trofi di Honor of Kings Invitational Midseason 2024 di Riyadh pada 4 hingga 7 Juli mendatang. 

6. The First Descendant Sudah Bisa Diinstall!

Bagi kamu yang menunggu game The First Descendant, tentunya sudah menanti datangnya hari ini. The First Descendant sudah resmi bisa diinstall melalui situs resmi Tfd.Nexon, ataupun situs resmi lain yang menyediakan game ini.

Meski ada beberapa masalah terkait penginstallan yang dikeluhkan oleh pengguna. Sosial media resmi mereka mengumumkan bahwa The First Descendant sudah bisa diinstall melalui platform kesayanganmu. 

Game RPG ini menjadi salah satu game yang ditunggu kehadirannya bagi para pecinta video game. Dikembangkan dengan Unreal Engine 5, The First Descendant bisa dimainkan secara gratis dan bisa diinstall di device kesayanganmu!

7. Team Mobile Legend Bigetron Harus Berpisah Dengan Coachnya

WhatsApp Image 2024 07 02 at 19.30.14 2
10 Berita Game Terupdate Seminggu Terakhir! 19

Kabar farewellnya Khezcute sebagai coach BTR Alpha, menjadi salah satu kabar yang agak mengejutkan bagi para pengikut scene Mobile Legend. Pasalnya, raihan hasil tim Bigetron pada musim ini dirasa tidak terlalu buruk. 

Tak hanya itu, analis dan asisten pelatih mereka NMM dan Razeboy juga ikut farewell dari staff kepelatihan Bigetron. Tentunya hal ini menjadi pertanyaan bagi para penggiat scene Mobile Legend, tentang siapa yang akan menjadi nahkoda dari tim dengan logo robot tersebut.

Menarik untuk mengetahui karir pelabuhan mereka selanjutnya, serta menanti kabar siapa yang akan maju untuk menjadi pelatih Bigetron Alpha Selanjutnya.

8. Final Fantasy XIV: Dawntrail Mengalami Masalah?

Melalui situs blog, sutradara Final Fantasy XIV Naoki Yoshida mengucapkan permohonan maaf atas masalah dalam game terbaru dari seri Final Fantasy tersebut.

Masalah yang muncul pada game ini antara lain, disinyalir karena keluhan pemain yang mengeluhkan game ini tidak responsif saat memasuki area baru di konsol Xbox. Menurut Yoshida, hal ini dikarenakan terjadinya fragmentasi memori yang menyebabkan beberapa kendala bagi pemain dalam game tersebut.

Karena kendala itu, Square Enix selaku developer sedang mencoba menyelesaikan bug yang ada dari game Final Fantasy yang baru dirilis dalam rangkaian seri Final Fantasy XIV. Bagi pemain yang sudah tidak sabar menunggu memainkan game ini secara sempurna, penulis harapkan untuk menunggu dengan lebih sabar agar game ini bisa dimainkan dengan baik di device kesayanganmu. Kita tunggu saja. 

9. Tim Indonesia akan Main di Hari Pembuka MSC 2024 di Riyadh!

MSC 2024
10 Berita Game Terupdate Seminggu Terakhir! 21

Rangkaian dari MSC 2024 yang sekarang diikuti oleh negara-negara di luar Asia Tenggara, sudah mencapai fase Group Stage. Group Stage sendiri merupakan rangkaian dari tim-tim yang sebelumnya menjalani kualifikasi untuk bisa lolos di kejuaraan internasional di Riyadh, Arab Saudi.

Wakil Indonesia Fnatic Onic tergabung dalam Grup B bersama tim-tim dari negara lain. Kemudian dari wakil Indonesia selanjutnya yaitu Evos Glory, akan tergabung dalam grup A.

Menariknya, mereka akan bermain di hari pertama Grup Stage pada 3 Juli 2024. Fnatic Onic akan menghadapi wakil tuan rumah Team Falcons, dan Evos Glory akan menghadapi kekuatan raksasa dari Brazil, yaitu RRQ Akira. 

Group Stage MSC 2024 bisa disaksikan mulai 3 Juli 2024 melalui kanal resmi Mobile Legends: Bang Bang, maupun streamer YouTube yang memiliki izin siaran.

10. 3 Lord akan Hadir di MLBB Next Patch?

Pada update patch ke depan, dikabarkan Mobile Legends memberikan pembaruan yang sangat mengejutkan bagi para pemain game moba besutan Moonton tersebut.

Dikabarkan bahwa 3 lord akan hadir di lane, ketika anda ataupun tim musuh mendapatkan lord. Tentunya hal ini menjadi pro dan kontra tersendiri bagi para pemain. Pasalnya kehadiran satu lord di satu lane, sudah merupakan hal yang merepotkan, apalagi dengan hadirnya lord dalam tiga lane. Sesuatu yang menguntungkan bagi tim yang mendapatkan lord di late game.

Kabar ini diaplikasikan Moonton melalui advance server, dan belum dijelaskan pasti kapan update ini akan rilis resmi di original server.

Jangan sampai ketinggalan berbagai informasi mengenai video game terkini hanya di GamerNesia.com!

Penulis
Share:

Tinggalkan komentar

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.